www.zejournal.mobi
Minggu, 19 Mei 2024

Wabah Sifilis & Klamidia Merebak Di Islandia, Pelajar Diwajibkan Punya Kondom

Penulis : RT | Editor : Indie | Kamis, 18 Juli 2019 10:14

Kebiasaan warga Islandia yang tidak terlalu mementingkan keamanan saat berhubungan seks dan banyaknya kunjungan wisatawan membuat negara ini memiliki tingkat penderita sifilis dan klamidia tertinggi di Eropa.

Ikut menanggapi situasi ini, kepala ahli epidemiologi Islandia, Thorolfur Gudnason, menyarankan agar kondom mulai didistribusikan ke sekolah-sekolah di Islandia.

“Banyak yang tak mendukung gagasan ini, terutama para orang tua. Saya mengerti, kami perlu mendiskusikan soal gagasan ini dan melakukan apapun yang kami bisa untuk menghentikan penyebaran penyakit yang tidak bisa dianggap sepele ini.”

“Baik pria maupun wanita, keduanya tidak hati-hati ketika berhubungan seks. Mereka tidak menggunakan kondom,” ujar Gudnason.

“Saya rasa hanya itu yang bisa menjelaskan tingginya penyakit menular seksual di kalangan masyarakat Islandia,” tambahnya.

Untuk diketahui, menurut European Center for Disease Prevention and Control, saat ini Islandia memiliki tingkat sifilis tertinggi di Eropa dengan 15,4 kasus per 100.000 individu.

“Sifilis biasanya terjadi pada pria, lebih tepatnya kaum homoseksual. Ya sama seperti kebanyakan negara lainnya,” Gudson mengatakan.

Lebih lanjut Gudson menjelaskan “peningkatan penyakit ini dipicu oleh kebiasaan warga Islandia dan para wisatawan yang kerap mengabaikan keamanan dalam berhubungan seks.”


Berita Lainnya :

“Selain sifilis tingkat penyebaran klamidia di Islandia juga tinggi, tidak menutup kemungkinan yang tertinggi di Eropa,” ungkap sang ahli epidemiologi.

“Penyakit ini biasanya diderita kawula muda usia 18 sampai 25 tahun,” tambahnya.


- Source : www.rt.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar