www.zejournal.mobi
Sabtu, 18 Mei 2024

Terlilit Utang Urip Pura-pura Mati, Sudah Siapkan Identitas Baru

Penulis : Feh Publica News | Editor : Anty | Selasa, 22 November 2022 11:42

 Heboh kematian Urip Saputra (40) bisa hidup lagi terbukti sebagai tipu-tipu. Urip yang dinarasikan sebagai pemimpin agama Konghucu di Bogor sudah menyerahkan diri ke Polres Bogor.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menjelaskan pelaku ingin menghindar dari masalah utang ke perusahaan yang mencapai Rp 1,5 miliar. Urip berniat menghapus identitas diri dengan pura-pura mati.

Iman menjelaskan skenario yang disiapkan Urip, yaitu setelah sepi rumah dari pelayat, ia akan keluar dari peti jenazah tersebut.

"Dan akan menghilang, karena dianggap sudah mati, kan. Lalu nanti hidup lagi dengan identitas yang lain," kata Iman kepada wartawan, Sabtu (19/11) sore.

Urip mengakui akan memiliki identitas baru berupa nama, KTP, alamat rumah dengan menukar identitas lama.

Menurut Iman, Urip mengatakan ide itu dari dirinya sendiri. Bahkan, istrinya sudah mengingatkan akan menjadi heboh dan berdampak. “Istrinya terpaksa mengikuti itu karena menurut keterangan saudara US,” ujar Kapolres.

Iman menjelaskan polisi telah memeriksa beberapa saksi dari sopir ambulans, penyedia peti jenazah, hingga tetangga yang melayat. Urip dan istri juga telah menyerahkan diri dan menjalani pemeriksaan sejak Jumat sore ini.

Dalam kasus ini, kata Iman, polisi belum menetapkan Urip sebagai tersangka. "Nanti baru terkonstruksikan di dalam delik. Itu pun penegakan hukum itu ada yang disebut kepastian hukum, ada yang disebut kemanfaatan hukum itu sendiri,” ujarnya

Aksi heboh Urip dilakukan dengan tiba sudah berada di peti mati yang diantar ambulans. Dalam skenarionya, ia berkunjung ke Semarang dan mendadak meninggal.

Penyelidikan polisi mengungkapkan Urip dan istri hanya ke Jakarta. Pulang dari Jakarta, Urip menyewa ambulans dan peti jenazah. Saat di rest area, kata sopir ambulans, Urip tak terlihat lagi.

Saat ambulans sampai di rumah berita duka telah menyebar. Urip sudah berbaring dalam peti jenazah. Entah tidak betah pura-pura mati, Urip bergerak-gerak. Video Urip yang hidup lagi pun viral.


Berita Lainnya :


Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar