www.zejournal.mobi
Selasa, 23 April 2024

Pasca Penembakan Christchurch, Warga Muslim Di Selandia Baru Dipastikan Aman

Penulis : Sputnik News | Editor : Indie | Senin, 25 Maret 2019 09:57

Penembakan massal yang terjadi Jumat lalu di dua masjid yang ada di Christchurch telah dikonfirmasi Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern sebagai sebuah serangan teroris.

Kala itu, seorang pria berkewarganegaraan Australia bernama Brenton Tarrant membunuh 50 jamaah yang tengah melaksanakan ibadah shalat Jumat serta melukai puluhan jamaah lainnya dengan senapa yang dibawanya.

Menteri Luar Negeri Selandia Baru Winston Peters berjanji bahwa seluruh warga Muslim Selandia Baru akan tetap aman pasca serangan yang terjadi di dua masjid yang ada di Christchurch.

“Memastikan keamanan dan keselamatan komunitas Muslim Selandia Baru menjadi fokus utama kami saat ini,” ujat Menteri Winston Peters dalam sebuah pertemuan darurat dengan Organisation of Islamic Cooperation yang digelar di Istanbul.

“Pasca penembakan, tersangka akan dikenakan hukuman penuh yang telah ditetapkan pemerintah Selandia Baru. Ia akan ditahan dalam sel isolasi di sebuah penjara di Selandia Baru,” Peters menambahkan.

Seperti yang akhir-akhir ini ramai diberitakan, seorang pria bersenapan membunuh 50 jamaah di dua masjid yang berada di kota Christchurch, sebelah timur Selandia Baru.


Berita Lainnya :

Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, menyebut penembakan ini sebagai serangan teroris. Ia juga mengatakan bahwa hari Jumat (15/3) sekaligus menjadi “hari terkelam” Selandia Baru.

Pelaku penembakan diketahui bernama Brenton Tarrant, seorang warga negara Australia berusia 28 tahun yang tinggal di area Dunedin, Selandia Baru.

Sebelum melancarkan serangan, Tarrant diketahui sempat merilis sebuah manifesto berisi pernyataan anti-Muslimnya.

Sebelumnya, pengadilan Selandia Baru meminta Tarrant ditahan sampai tanggal 5 April mendatang.


- Source : sputniknews.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar